KRAKOW – Tim Nasional (Timnas) Jerman U-21 berhasil keluar sebagai juara Piala Eropa U-21 2017 usai mengalahkan Spanyol dalam pertandingan di Stadion Stadion Krakovi, Polandia, Sabtu (1/7/2017) dini hari WIB.
Menanggapi kemenangan tersebut, pelatih Jerman, Stefan Kuntz, mengatakan sangat bangga dengan penampilan anak asuhnya. Kuntz pun menegaskan para pemain Tim Panser lebih siap ketimbang Spanyol dari segi fisik dan mental.
“Anak-anak tampil ganas dalam duel satu lawan satu. Kami berbicara mengenai empat poin sebelum memulai pertandingan. Mereka berhasil menjadi juara, terlepas dari 15-20 menit yang dikuasai Spanyol,” ungkap Kuntz, mengutip dari laman resmi UEFA, Sabtu (1/7/2017).
“Kami juga berbicara mengenai kondisi tubuh, bagaimana caranya agar pemain bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya. Tim pun berdiskusi mengenai kesiapan mental. Kami harus tetap tenang dan mengikuti filosofi tim,” sambung sang pelatih.
Tampil dalam laga 94 menit, Jerman berhasil menang 1-0 tanpa balas dan berhak mengangkat trofi Piala Eropa U-21 2017. Dengan kemenangan itu, Tim Panser sendiri sukses mengukuhkan gelar kedua sejak merebut juara pertama kali pada 2009.
Comments
Post a Comment