Metrotvnews.com: Pada bulan April lalu, beredar rumor bahwa LG berencana untuk meluncurkan G6 Mini, meski ketika itu, nama ponsel itu belum diumumkan secara resmi. Sekarang, seorang leaker, Evan Blass, telah membocorkan nama yang akan digunakan oleh LG untuk smartphone tersebut.
Menurut laporan GSM Arena, smartphone itu akan dinamai LG Q6 saat meluncur dengan nomor model M700. Saat ini, proses sertifikasi ponsel itu tengah diurus di Komisi Komunikasi Federal Amerika Serikat atau FCC.
LG Q6 ini dikabarkan memiliki layar yang lebih kecil dari 5,7 inci G6, yaitu. 5,4 inci. Namun, LG akan mempertahankan rasio layar pada Q6, yaitu 18:9. Sementara untuk rasio bodi dan layar, Q6 akan memiliki rasio "di bawah 80 persen". Sebagai perbandingan, G6 memiliki rasio bodi dan layar 78,6 persen.Disebutkan, LG Q6 akan memiliki satu kamera 13MP di bagian belakang dengan RAM sebesar 3GB, sedikit di bawah G6 yang memiliki RAM 4GB.
Sayangnya, saat ini belum beredar informasi lain terkait smartphone tersebut. Jadi belum diketahui apakah LG akan tetap menggunakan Snapdragon 821 seperti yang mereka gunakan di G6 atau mereka akan memilih untuk menggunakan prosesor kelas menengah.
Awal munculnya rumor akan G6 Q6 -- yang awalnya disebut G6 Mini -- adalah ketika TechnoBuffalo mendapatkan dokumen internal yang membahas tentang ponsel tersebut. Namun, dokumen itu merupakan dokumen tahun lalu. Itu bisa berarti, ada kemungkinan LG pernah tertarik untuk membuat ponsel itu dan membatalkannya.
(MMI)
Comments
Post a Comment