KBRN, Bangkalan : Berdasarkan catatan Pos Kesehatan Lebaran Idul Fitri 1438 H, di Reast Area Suramadu sisi Madura, selama arus Mudik dan Balik, hampir setiap hari menangani korban laka ringan roda dua (R4), yang disebabkan pengendara tersebut kecapean dan kelelahan dalam menempuh perjalanan.
"Para pengendara rata-rata yang dirawat di sini hampir setiap hari ada, mereka korban laka ringan roda dua, setelah mendapat perawatan dan beristirahat sudah bisa melanjutkan perjalanannya," kata Ma'ad salah seorang petugas Pos Kesehatan Lebaran ketika di temui RRI, Sabtu (1/7/2017).
Ia menambahkan, para korban laka tersebut tidak sampai di rujuk ke Puskesmas atau rumah sakit karena faktor ngantuk dan kelelahan dalan menempuh perjalanan.
"Kami himbau untuk pengendara motor agar tidak membiasakan menyandangkan tas yang berisi barang berharga di belakang badan dalam menempuh perjalanan, karena kemarin lusa di akses suramadu terjadi aksi jambret yang korbannya pengguna sepeda motor," pungkasnya. (MU/WDA)
Comments
Post a Comment