Sebanyak delapan pendaki dilaporkan meninggal dalam tiga kecelakaan di Pegunungan Alpen pekan lalu. Palang Merah Austria mengatakan, lima pendaki meninggal kemarin (Minggu, 27/8) di Wildgerlostal di Gunung Gabler, sebelah timur Innsbruck.
Pendaki keenam, seorang pria diperkirakan berusia 60 tahun, kini menjalani perawatan di rumah sakit di Salzburg. Ia dinyatakan dalam kondisi stabil.
Keenam pendaki itu terikat bersama di satu tali saat mereka jatuh di kawasan terpencil setinggi 6.000 kaki di atas gunung. Enam helikopter penyelamat sudah dikerahkan ke lokasi kejadian.
Petugas mengatakan, para pendaki yang jatuh itu sebelumnya berada di bawah Mannlkarscharte, daerah yang penuh dengan bebatuan tinggi.
"Kami menduga karena (ikatan) talinya lepas," kata Anton Voithofer, Kepala Tim Penyelamat Palang Merah dilansir THE SCOTSMAN, Senin (28/8).
Diduga, ada seorang pendaki yang jatuh duluan di atas gletser, kemudian menyeret rekannya yang lain sehingga ikut terjatuh, karena tali yang mereka gunakan mengikat tubuh mereka hanya satu, kata Martin Reichholf selaku kepala tim penyelamat.
Keenam korban itu tergelincir di lereng yang curam yang ditutupi es dan puing-puing. Salah satu korban yang berhasil diidentifikasi diketahui seorang pria berusia 34 tahun dari Bavaria. Demikian kelima korban tewas lainnya juga diperkirakan dari Jerman.
Pada kecelakaan lain yang terjadi kemarin, dilaporkan ada dua korban, satu perempuan dan satu pria berusia sekitar 30-an tahun, tewas di Pegunungan Alpen Italia saat mereka memanjat gletser Adamello di wilayah Trentino Alto Adige, menurut laporan pusat penyelamatan darurat di kota Trento. Keduanya merukapan bagian dari sembilan kelompok pendaki Italia dari kota Brescia.
Para pendaki dihubungan oleh tiga tali dan jatuh ketika tali bagian bawah tergelincir di geltser, menurut laporan pusat penyelamatan darurat.
Kejadian yang melibatkan sembilan orang itu - diyakini para pendaki berasal dari dua keluarga - di antara mereka, ada dua korban berusia 13 tahun yang juga terluka.
Tiga helikopter dikerahkan untuk menyelamatkan pada pendaki itu, kata petugas.
Kantor berita Italia ANSA melaporkan, salah satu korban yang diselamatkan dalam kondisi kritis dan meninggal beberapa saat kemudian. Seorang pendaki Italia lainnya meninggal pada Sabtu (26/8) setelah tubuhnya dihantam bebatuan di daerah Valtellina yang berbatasan dengan Swiss.
Reportase : Herman Sina Editor : Herman Sina
Comments
Post a Comment