Insiden kericuhan yang terjadi di bandara Soekarno Hatta, Jakarta saat Tae Yeon datang ke Indonesia, Kamis, 17 Agustus lalu memang cukup memalukan untuk para penggemar Girls' Generation di Tanah Air. OIeh karena itu, para penggemar pun sepakat membuat ucapan permintaan maaf untuk sang idola mereka. Saat Hyoyeon dan Tae Yeon tampil sebagai salah satu artis penampil di acara "Countdown Asian Game 2018" di pelataran Monas, Jumat, 18 Agustus, fans terlihat melakukan beberapa hal untuk mengungkapkan rasa khawatir mereka sekaligus meminta maaf.
Salah satunya adalah fans terlihat membuat tiga buah banner, yang kemudian diangkat oleh fans saat Tae Yeon dan Hyoyeon tampil. Salah satu banner yang disiapkan oleh Kaskusone adalah banner berwarna putih bertuliskan kalimat hangul (huruf Korea) yang kurang lebih berarti 'Kami akan melindungi kalian lebih baik lagi'. Banner tersebut berupa permintaan maaf dari SONE Indonesia yang merasa marah dan menyesal atas insiden Tae Yeon di Bandara Soekarno Hatta. Banner tersebut diangkat saat Tae Yeon dan Hyoyeon tampil di atas panggung.
Semua SONE kemudian diarahkan untuk berkumpul dalam satu titik agar Tae Yeon dan Hyoyeon menyadari kehadiran mereka. Sehingga, proyek bisa berjalan dengan lancar dan maksud dari proyek tersebut bisa tersampaikan.
Sebelumnya, Tae Yeon sempat jatuh dan menangis saat tiba di Bandara Soekarno Hatta, Kamis (17/8) karena banyaknya fans yang berkumpul dan membuat suasana menjadi ricuh. Alhasil, tidak sedikit netter yang mengkritik para penggemar Girls' Generation di Indonesia melalui berbagai sosial media dan berita.
Sementara itu, demi menghindari kejadian serupa, Triawan Munaf selaku Ketua BEKRAF dan yang mengundang kedatangan dua personel Girls' Generation tersebut tidak mau kecolongan lagi. Selama acara berlangsung dan setelahnya, Triawan mempersiapkan pengawalan lebih. Total sebanyak 17 orang pengawal telah dipersiapkan untuk mengawal keduanya saat kepulangan Tae Yeon dan Hyoyeon.
"Dia sebetulnya SM Entertainment-nya sudah dipenuhin permintaannya, 7 pengawal kalau enggak salah. Ditambahin lagi 10 sekarang jadi 17. Jadi, bukan salah kita juga kan," kata Triawan saat ditemui usai acara "Countdown Asian Games 2018" di Monas, Jakarta Pusat, Jumat (18/8). Pihak SM Entertainment sendiri rupanya tidak menegur Triawan atas kejadian di Bandara. Mereka hanya menyayangkan tindakan penjagaan pengawal yang seketika menggendong Tae Yeon demi menyelamatkannya dari serbuan para penggemar. "Gak complain, enggak, memang kejadian begitu aja. Cuma (mempertanyakan) kenapa diangkut dan digendong," jelasnya.
(dianks)
Comments
Post a Comment