Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017 Pasangan ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo lolos ke babak ketiga Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017 (Foto: AFP/Mohd Rasfan)
Metrotvnews.com, Glasgow: Satu perwakilan ganda putra Indonesia lolos ke babak 16 besar Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017. Kali ini, perwakilan yang lolos adalah unggulan ketiga Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Bukan hal mudah bagi Marcus/Kevin bisa lolos. Mereka terbukti harus menyingkirkan pasangan Taiwan Kuan Hao Liao/Chia Pin Lu lewat rubber game 21-13, 14-21, 21-9.
Marcus/Kevin sebetulnya mampu mengawali pertandingan dengan baik. Pada game pertama, mereka langsung membuat keunggulan dengan skor 11-6 di interval pertama. Kemudian, Marcus/Kevin terus melanjutkan dominasi mereka hingga menutup kemenangan pada game pertama dengan skor 21-13.Baca: Conor McGregor Dinilai takkan Melanggar Peraturan Tinju
Kekalahan pada game pertama tak membuat pasangan Liao/Lu patah semangat. Mereka bahkan sukses membuat Marcus/Kevin kesulitan. pada game kedua.
Tepatnya pada interval kedua, Liao/Lu mampu membuat keunggulan dengan skor 11-8. Marcus/Kevin sempat memperkecil ketinggalan mereka menjadi 12-11.
Akan tetapi, Liao/Lu tampaknya tak ingin membiarkan Marcus/Kevin memanfaatkan momentum kebangkitan itu. Hingga akhirnya, mereka sukses menaklukkan Marcus/Kevin dengan skor 21-14.
Baca: Tim Bola Voli Putri Indonesia Yakin ke Semifinal
Marcus/Kevin mencoba menunjukkan kebangkitan pada game ketiga. Tak tanggung-tanggung, mereka sukses membuat keunggulan dengan skor 13-3, sebelum akhirnya menang dengan skor 21-9.
Dengan kemanangan ini, Marcus/Kevin lolos ke babak ketiga alias babak 16-besar. Mereka dijadwalkan akan menghadapi pasangan Rusia Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov pada babak ketiga.
Keberhasilan Marcus/Kevin lolos ke babak ketiga membuat Indonesia masih tangguh di sektor ganda putra. Sebab, belum ada perwakilan Tanah Air yang gagal sejauh ini.
Sebelumnya, dua perwakilan Indonesia Mohammad Ahsan/Rian Aguns Saputro dan Ricky Karandasuwardi/Angga Pratama berhasil lolos ke babak 16-besar. Ahsan/Rian lolos usai mengalahkan pasangan unggulan pertama asal Tiongkok, Li Junhui/Liu Yuchen (19-21, 21-18, 21-18), sedangkan Ricky/Angga sukses menyingkirkan pasangan Rusia Evgenij Dremin/Denis Grachev (21-15, 21-16).
Video: Menpora Yakin Timnas Mampu Kalahkan Kamboja 3-0
(RIZ)
Comments
Post a Comment