Suara.com - Semakin dekat dengan peluncuran resmi, iPhone 8 atau apapun namanya itu, dikabarkan akan dilengkapi dengan pengisian nirkabel. Disinyalir, fitur tersebut tidak beroperasi dengan baik dan malah berjalan dengan lambat.
Menurut sumber yang tidak disebutkan namanya seperti dikutip dari Macotakara, iPhone 8 akan menggunakan standar nirkabel Qi, namun tidak akan memenuhi 15 watt pengisian penuh yang merupakan bagian dari standar Qi 1.2, yang akan dianggap "pengisian cepat".
Sebagai gantinya, Apple dilaporkan memilih tetap menggunakan Standard Power Profile yang memiliki output maksimal 7,5 watt (5V / 1.5A).
Selain itu, laporan tersebut menunjukkan bahwa sementara iPhone baru akan menggunakan standar nirkabel Qi, Apple mungkin menggunakan chip MFi yang sama dengan yang dibutuhkan Apple untuk aksesori pihak ketiga. Jadi bantalan Qi yang mungkin Anda miliki mungkin tidak akan berfungsi.
iPhone 8 telah dikabarkan memiliki layar OLED berukuran 5,8 inci, sehingga bisa memiliki baterai hampir sama dengan iPhone 7 Plus, yang berarti sekitar 3000mAh. Pengisian daya di 7.5W tidak akan menjadi masalah untuk pengisian semalam, namun jika Anda memerlukan dorongan cepat, bisa dilakukan dengan pengisian cepat berkabel. [Phonearena]
Comments
Post a Comment