Tato sering diaplikasikan di seluruh bagian tubuh, salah satunya di ketiak. Tato di ketiak memang belum lazim dilakukan tapi baru-baru ini menjadi tren di kalangan pencinta tato. Saat melihat tato di ketiak tersebut, pasti banyak yang kemudian bertanya amankah bagi kesehatan kulit?
Sumber: instagram.com/jordynoshtims/
Dilansir dari Health.com, tato yang berada di bagian ketiak tersebut ternyata berisiko. Menurut Pauline J. Jose, MD, seorang intruktur klinis di UCLA, Departemen Obat-Obatan Keluarga, menyatakan bahwa pigmen tato akan berjalan melalui sistem lympha.
Tato di ketiak juga dapat menjadi masalah bagi orang-orang yang menderita melanoma. Melanoma merupakan kanker yang terjadi pada sel pigmen kulit yang menghasilkan melamin.
Sumber: instagram.com/boscolaynetattoo/
Jika ingin memakai tato, ketiak bukan salah satu bagian tubuh yang harus dihindari. Bagian tahi lalat tidak boleh ditimpa oleh tato, karena dapat menyulitkan untuk mendeteksi perubahan yang dapat menjadi tanda kanker kulit. Memiliki tato di dekat mata juga ide yang buruk karena cat tato dapat mempengaruhi mata.
Sumber: nextluxury.com
Ini penting untuk mengingat bahwa cat tato adalah zat asing pada tubuh. Tubuh bisa bereaksi padanya dengan peradangan, sakit, gatal, dan lain-lain. Jika kita memiliki kondisi autoimun atau memiliki reaksi alergi pada makanan dan obat maka bukan ide yang baik untuk memiliki tato.
Sumber banner: indianexpress.com
Comments
Post a Comment