Laporan Wartawan Tribun Medan / Arjuna Bakkara
TRIBUN-MEDAN.com, MEDAN - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (SDM) menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Program Konservasi Energi 2017 di Sekolah Dasar (SD) Pancabudi, Jalan Gatot Subroto dengan peserta perwakilan 30 SD di Medan, Rabu (6/9/2017). Kegiatan sosialisasi di tingkat SD tersebut dirancang sesuai karakteristik anak-anak.
Peserta terdiri dari 1000 siswa itu, mengikuti berbagai lomba yang berkaitan dengan tema hemat energi. Kegiatan yang diperlombakan berupa menggambar dan mewarnai, cerita rakyat, sulap dan pidato.
Kepala Sub Direktorat Bimbingan Teknis dan Kerjasama Konservasi Energi, Gita Lestari mengharapkan, dengan model sosialisasi seperti ini anak-anak memahami betapa pentingnya hemat energi.
Membangun generasi hemat energi juga tentu harus didukung penuh oleh guru-guru.
"Melalui kegiatan ini kami berharap, agar generasi sejak dini paham arti penting hemat energi. Adik-adik, sosialisasikanlahl hemat energi ini kepada teman-temanmu. Sebelum pergi, matikan kipas angin, AC, dan pakailah seperlunya," sebutnya.
Kepada siswa-siswi SD, dijelaskannya kalau penggunaan energi di Indonesia saat ini masih tergolong boros. Hal itu disebabkan perilaku penggunaan energi yang tidak efisien dan tidak sesuai kebutuhan.
Oleh karenanya, perlu ada tindakan untuk melakukan paradigma baru untuk menghemat energi yang efektif. Caranya mengajak para siswa memahami dan membiasakan perilaku hemat energi.
Kepala sekolah SD Pancabudi, Rony Irwanto kepada siswa-siswa agar dapat menerapkan hemat energi di rumah masing-masing.
Dia juga mengingatkan, kepada guru-guru agar tidak sekedar mengikutsertakan siswa untuk lomba, namun lebih menanamkan bagaimana pentingnya hemat energi.
(cr1/tribun-medan.com)
Comments
Post a Comment