MI/Haufan Hasyim Salengke
LAYANAN pengaduan masyarakat yang rutin dibuka tiap Sabtu di tingkat kelurahan dan kecamatan dari pukul 08.00 hingga pukul 11.00 WIB sepi peminat.
Di Kantor Kecamatan Pasar Minggu, misalnya. Pantauan pada Sabtu (29/9) lalu, tak satu pun warga yang datang untuk melaporkan masalah yang ditemui di lingkungan permukiman mereka. "Hari ini tidak ada warga yang datang melapor," ujar Kepala Seksi Pemerintahan Kantor Kecamatan Pasar Minggu, Arifudin.
Biasanya, ia melanjutkan, jumlah warga yang datang melaporkan masalah mereka ke Kantor Kecamatan Pasar Minggu saban Sabtu sekitar 1-3 orang. Ia menduga sedikitnya jumlah warga yang menggunakan pelayanan tatap muka itu disebabkan masalah mereka telah diselesaikan di tingkat kelurahan.
Perkiraan lainnya warga membuat laporan secara daring via aplikasi Qlue.
Comments
Post a Comment