Petugas menunjukkan kotak berisi bagian dari 'blackbox' yang merupakan 'flight data recorder' (FDR), setelah kotak tersebut tiba di kantor Komisi Nasional Keselamatan Transportasi, Jakarta, 12 Januari 2015. TEMPO/Imam Sukamto
TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Badan SAR Nasional atau Basarnas, Muhamad Syaugi mengatakan, pencarian black box pesawat Lion Air JT 610 yang hilang sejak Senin lalu hari ini menemukan petunjuk baru.
Satu dari empat kapal berteknologi pemindai objek bawah laut, menemukan bagian-bagian pesawat. Namun, dia berujar belum melihat bagian besar karena sudah sore. Selain itu, dia mengatakan, kapal tersebut juga menemukan lokasi ping locater.
"Jadi di black box itu ada ping yang bisa berbunyi, kita berdua (dengan Marsekal Hadi Tjahjanto) mendengarkan suara tit, tit, tit, suara terdengar," kata Syaugi di Tanjung Priok, Rabu malam, 31 Oktober 2018. Marsekal Hadi Tjahjanto adalah Panglima TNI.
Begitu suara terdengar, lanjut Syaugi, tim penyelam diterjunkan. Namun, arus bawah laut disebut cukup deras yang menyulitkan pencarian. Arus itu, ujar dia, bahkan membawa alat Remotely Operated Vehicle.
Syaugi juga menyampaikan kendala lain. Dia mengatakan, daerah tersebut dipenuhi banyak pipa milik Pertamina. Untuk itu, dia telah meminta izin ke Pertamina untuk menurunkan jangkar di sana.
"Setelah kita kembali tadi, kapal turunkan jangkar sehingga bisa menyelam dengan tenang," katanya.
Syaugi mengatakan, tim akan bekerja 24 jam di lokasi itu, sesuai arahan Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Penyelaman di malam hari disebut memungkinkan.
"Namun keselamatan nomor satu," katanya.
Lion Air JT 610 jatuh di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat pada Senin, 29 Oktober 2018. Pesawat jenis Boeing 737 Max8 itu hilang kontak pada pukul 06.32 WIB, atau sekitar 12 menit setelah take off dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta.
Pesawat dengan registrasi PK-LQP itu dipimpin oleh pilot Kapten Bhavye Suneja dan kopilot Harvino, serta lima awak kabin. Pesawat Lion Air JT 610 ini membawa 181 penumpang menuju Pangkal Pinang, Bangka Belitung.
Comments
Post a Comment