Facebook sedang menyiapkan fitur baru. Kabarnya, Facebook sedang menguji fitur blokir kata atau kalimat di Wall pengguna.
Jika kamu mengelola halaman Facebook (atau profil Facebook kamu sendiri) kadang merasa terganggu dengan posting-an seorang teman yang mampir di wall facebook kamu. Sebenarnya kamu dapat untuk memoderasi postingan tersebut sebelum muncul di beranda facebook kamu. Namun satu-satunya masalah adalah ini sangat merepotkan, yang berarti bahwa kamu harus memoderasi semua posting-an atau mengizinkan semua posting-an untuk dilalui.
Melihat hal tersebut Facebook dikabarkan sedang menguji fitur baru yang tampaknya akan dapat memudahkan penggunannya dalam mengelola halaman facebook.
Dilansir dari laman Ubergizmo, (29/11/2018), Facebook sedang menguji filter baru yang memungkinkan pengguna memblokir posting per kata, atau memblokir kata-kata posting-an pengguna lain. Jika pengguna ingin memblokir kata yang tidak mengenakan, pengguna bisa mengaturnya.
Dengan fitur blokir kata ini, bukan berarti posting-an benar-benar hilang. Post yang mengandung kata atau kalimat yang pengguna filter masih akan muncul, tetapi, hanya dapat dilihat oleh orang yang mem-posting-nya, dan teman-temannya dapat melihatnya. Ini berarti masih dapat dilihat pada tingkat tertentu, akan tetapi isinya masih dapat diperhalus.
Ini berguna jika pengguna ingin mengabaikan kata-kata candaan, ujaran kebencian, unsur SARA dan masih banyak lagi.
Sejauh ini Facebook belum menginformasikan kapan fitur ini akan hadir di perangkat Android dan iOS.
Dapatkan berita "Tekno dan Gadget Terbaru" gratis melalui inbox email, caranya Subscribe email kamu dibawah ini!
Comments
Post a Comment