Skip to main content

Mark Zuckerberg: Integrasi FB Messenger dan WA Tak Dilakukan Sebelum 2020

Liputan6.com, Jakarta - CEO Facebook Mark Zuckerberg akhirnya buka suara tentang rencana perusahaan mengintegrasikan layanan pesan FB Messenger, WhatsApp (WA), dan chat DM Instagram.

Menurut Zuckerberg, rencana integrasi ketiga platform chat itu adalah sebuah proyek jangka panjang.

Usai mengumumkan pencapaian kuartal empat Facebook, Zuckerberg menyebut, masih sangat awal untuk memikirkan rencana integrasi ketiga platform tersebut.

"Masih ada banyak hal yang perlu dipikirkan sebelum memfinalisasi rencana integrasi ini. Rencana tersebut akan menjadi proyek jangka panjang, mungkin baru bisa diterapkan pada 2020 atau setelahnya," kata Zuckerberg, sebagaimana dikutip Tekno Liputan6.com dari The Tribune India, Jumat (1/2/2019).

Suami Priscilla Chan ini menilai, alih-alih memikirkan potensi keuntungan dari integrasi ketiga platform chat ini, dia lebih peduli dengan enkripsi data atau keamanan ketiganya.

"Alasan pertama yang membuat saya bersemangat tentang hal ini adalah, lebih memikirkan tentang end-to-end encription secara default di seluruh platform kami. Orang-orang sangat menyukai fitur di WhatsApp. Saya pikir itu perlu kita terapkan di masa depan," kata Zuckerberg.

Zuckerberg juga mengatakan, ada cukup banyak kasus di mana pengguna ingin saling mengirim pesan lewat platform berbeda.

1 of 3

Bertujuan untuk Meningkatkan Pengalaman Pengguna

Ilustrasi Whatsapp (Foto: Unsplash.com/Christian Wiediger)

Sebelumnya, rencana integrasi ini juga sempat mendapatkan perhatian dari regulator perlindungan data Uni Eropa.

Zuckerberg pun menyebut, ide dari integrasi ini sebenarnya adalah untuk memungkinkan banyak memanfaatkan aplikasi guna meningkatkan pengalamannya.

"Ratusan juta orang di dunia menggunakan Marketplace di Facebook sekarang, dan banyak orang menggunakannya di negara-negara di mana WhatsApp adalah aplikasi perpesanan utama yang dipakai mayoritas pengguna," tutur Zuck.

Oleh karena itu, Zuck menyebut, dirinya ingin agar orang bisa saling berkomunikasi lintas platform.

"Dengan integrasi ini, bisa memfasilitasi orang untuk mendapatkan lebih banyak transaksi dan koneksi," ujar miliarder muda itu.

Zuck mengaku, sangat percaya dalam upaya desentralisasi dan menempatkan kekuasaan di tangan individu. "Salah satu cara kita berbicara tentang desentralisasi, yakni menerapkan enkripsi dalam pengiriman pesan (di semua platform)," ujar dia.

2 of 3

Mudahkan Iklan Tertarget

Ilustrasi WhatsApp (iStockPhoto)

Selain alasan itu, dengan sistem yang terintegrasi memungkinkan Facebook membuat satu platform iklan tertarget yang lebih baik. Alasannya, mudah bagi Facebook untuk membagi data antara tiga aplikasi tersebut.

Dari sisi bisnis, integrasi ini juga memungkinkan pebisnis menjangkau lebih banyak orang meski memiliki platform yang berbeda-beda. Integrasi ini juga membuat Facebook kian digdaya mengingat koleksi data yang dimilikinya dari integrasi tiga aplikasi tersebut.

Integrasi ini, dari laporan sumber yang mengetahui juga menjadi upaya Zuckerberg itu membuat layanan tiga aplikasi itu makin mumpuni. Harapannya, dapat pula meningkatkan durasi penggunaan orang-orang.

Melalui integrasi ini, Facebook secara tidak langsung telah melakukan perubahan signfikan di internal perusahaan. Seperti diketahui, Instagram dan WhatsApp sebelumnya beroperasi sebagai perusahaan independen, meski berada di bawah Facebook.

Namun dengan integrasi ini, besar kemungkinan Facebook dipastikan akan mengambil porsi lebih besar. Hal ini pula yang menimbulkan perselisihan internal sehingga membuat pendiri Instagram dan WhatsApp hengkang dari perusahaan.

(Tin/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Comments

Popular posts from this blog

Upgrade Matrix Burger S2 K5S Firmware StarTrack SRT-5600

Satelit Indonesia update bagaimana cara update matrix burger s2 avs+ menggunakan software StarTrack SRT-5600 New HD Plus terbaru. Kini melanjutkan tips receiver parabola menggunakan berbagai firmware yang beredar yang sebelumnya sudah kita bahas mengenai Skybox A1 menggunakan firmware Star Track SRT 4200. Receiver parabola Matrix Burger S2 K5S AVS+ merupakan salah satu decoder satelit yang menggunakan chipset Montage CS8001. Sama dengan receiver Matrix Burger S2 K5S AVS+, di Indonesiapun berjejer koleksi receiver dari keluarga Skybox dari 4MB sampai combo. Percobaan penggunaan software StarTrack SRT-5600 New HD Plus di decoder Matrix Burger S2 K5S AVS+ di sarankan untuk yang sudah mengerti menangani masalah kalau terjadi hal yang tidak di inginkan seperti mode on, boot loop , hang dan lain lain serta memiliki dasar edit firmware memakai hex editor. Tanpa kemampuan itu disarankan tidak mencoba, tapi kalau ingin tahu memang harus mencoba. Ada beberapa yang perlu diperhatikan. Sama

Anak 9 Tahun di China Curhat soal Ayahnya yang Keranjingan Main Ponsel

Seorang anak laki-laki berusia sembilan tahun di China menarik perhatian media sosial setelah menuliskan esai di sekolahnya. Dalam esainya itu, Xiaozhi menuliskan keluhan soal ayahnya yang keranjingan memegang ponsel.Esai yang berjudul “Ayah, aku ingin memberitahumu ini” pertama kali diposting di media sosial oleh guru sekolah Xiaozhi di platform microblogging China, Webo. Xiaozhi sendiri bersekolah di Sekolah Internasional Luoyang, di Kota Luoyang, Henan.“Ayah, setiap kali aku memintamu memeriksa PR-ku, ayah hanya perlu melihat sekali dan berkata ‘tidak buruk, sekarang mainlah,” tulis Xiaozhi, seperti dikutip dari The Straitstimes , Minggu (28/1).Dalam esai yang ditulis dengan huruf kanji itu, Xiaozhi menggambarkan bagaimana ayahnya sangat terpaku kepada ponselnya baik siang maupun malam hari. Bahkan menurutnya, ayahnya itu tidak bisa hidup tanpa memagang ponsel.“Seolah-olah ada penyedot debu di dalam ponsel yang mengisapnya masuk,” lanjutnya.Akibat kegilaan ayahnya tersebut, Xiaoz

Cara Menghapus Timeshift Receiver Parabola di Flashdisk

Satelit Indonesia update bagaimana cara membuang file timeshift di receiver parabola dengan mudah. Belakangan banyak yang mengeluh adanya file timeshift.dat muncul di flashdisk atau memori card akibat di colokkan ke receiver parabola terutama untuk yang berchipset montage. Contoh beberapa receiver yang menggunakan file timeshift seperti keluarga skybox A1, receiver K0S seperti matrix burger S2, Tanaka Jurasic dan masih banyak yang lain. Sebenarnya apa itu file timeshift dan kenapa muncul di flashdisk atau penyimpan lain saat di colokkan ke USB receiver. File timeshift bisa dibilang adalah memori virtual, gunanya untuk menyimpan data saat ada aksi tertentu. Untuk kasus di receiver, timeshift itu digunakan untuk pada saat aksi PVR atau bahasa enaknya rekaman. Jadi saat merekam, ts transfer nya digeser dan pergeseran ini butuh penyimpan makanya dibentuk file timeshift ini. Masalahnya ukuran file timeshift ini lumayan besar, dan bisa saja mengikuti ukuran ruang bebas di disk penyimp